Wednesday, January 2, 2013

Yuk, Bikin Kastil dari Permen Ini!


Deani Sekar Hapsari - detikFood Jakarta - Larangan bermain-main dengan makanan tidak cocok dengan produk yang satu ini. Permen-permen aneka bentuk ini bisa disusun menjadi beragam bentuk. Selain rasanya manis enak juga bisa mengasah kreatifitas anak-anak.

Permen bernama Candy Building Bricks ini diproduksi oleh Ausome ini terbuat dari hard candy atau permen yang keras dengan bentuk bata seperti lego.Di setiap potongan permen ini terdapat lubang di bawahnya sehingga mudah dikaitkan dengan potongan lainnya.

Dalam satu kemasan Candy Building Bricks ini terdapat tiga macam bata yang berbeda ukuran. Beberapa bata mempunyai dua, empat, dan enam lubang. Jadi, dengan ukuran yang beragam tersebut bisa dirangkai menjadi berbagai bentuk.

Potongan lego yang terbuat dari plastik sering menimbulkan masalah karena berserakan dimana-mana. Namun, permen-permen ini bisa langsung dinikmati setelah selesai bermain. Jangan khawatir karena semua permen ini mempunyai perasa alami.

Sesuai saran dari produsennya, produk ini harus disimpan dalam tempat yang kering dan dingin. Satu kemasan Candy Building Bricks ini mempunyai berat 160 gram dan harganya Rp 93.000,00

(dyh/odi) Install Aplikasi "Makan di Mana" GRATIS untuk smartphone Anda, di sini.

No comments:

Post a Comment