Tuesday, December 4, 2012

Yuk, Ngemil Sambil Minum Teh di MyCha!


Deani Sekar Hapsari - detikFood Jakarta - Bubble tea, campuran teh dan susu plus aneka perasa dengan bola-bola mungil kenyal disukai segala usia. Kalau biasanya Anda hanya bisa membeli bubble tea saja maka di tempat ini ada beragam pilihan camilan yang bisa Anda nikmati sambil menghirup kesegaran teh.

Setelah beberapa gerai babble tea dari mancanegara, kini MyCha hadir sebagai gerai asli Indonesia. Gerai MyCha menawarkan konsep hang out dengan menyediakan tempat duduk dan free wifi. Pengunjung bisa duduk bersantai menikmati bubble tea dengan nyaman. MyCha membuka gerai pertama kali pada 13 Juli 2012 di Ex Plaza Indonesia dan membuka cabang lainnya di Mall Puri Indah, Bintaro, dan menyusul di Senayan City.

Beragam racikan bubble tea yang dibuat dengan mesin-mesin khusus dan bahan tersegar. Beberapa di antaranya menjadi favorit pelanggan. Seperti Mycha Milk, Macha Redbean Milk dan Matcha Latte. Untuk melengkapi kenyamanan pengunjung maka MyCha juga menyediakan beragam finger food.

Camilan gurih yang ditawarkian antara lain Chicken Popcorn (Rp 27.000), potongan daging ayam kecil yang digoreng garing Tersedia dalam dua macam rasa yaitu spicy, potongan ayam goreng yang mempunyai rasa gurih pedas dari cabai dan lada tanpa balutan tepung, sementara regular mempunyai rasa gurih dan digoreng dengan tepung.

Juga ada chicken skin (Rp 19.000), chicken chop atau potongan ayam tanpa tulang (Rp 27.000) , Chicken Wing (Rp 23.000), French Fries (Rp 23.000) , dan Calamari. Camilan - camilan yang ditawarkan MyCha ini mempunyai rasa gurih dan renyah serasi untuk dinikmati dengan teh yang manis.

Untuk menenuhi kebutuhan konsumen yang ingin lebih praktis, MyCha menyajikan camilan ini dalam paper bag putih dan sepasang sumpit kayu untuk menyantapnya. Tidak perlu repot saat ingin menyantap camilan sambil jalan atau duduk di gerai.

Selain itu, MyCha juga memperkenalkan MyCha Express yang saat ini berada di Carrefour Bintaro dan Carrefour Puri Indah. Untuk di MyCha Express sedikit berbeda dengan gerai biasa karena minuman ditawarkan dengan ukuran medium dengan harga lebih ringan.

Ke enam jenis camilan enak tersebut sudah bisa dinikmati di gerai MyCha dan MyCha Express mulai hari ini.

(dyh/odi) Install Aplikasi "Makan di Mana" GRATIS untuk smartphone Anda, di sini.

No comments:

Post a Comment