Monday, September 24, 2012

Karena Terburu-Buru, 1 Dari 3 Orang Mengaku Tak Pernah Sarapan


Flora Febrianindya - detikFood Jakarta - Sarapan menjadi sumber nutrisi untuk beraktivitas. Namun sayangnya, banyak hal yang dilakukan di pagi hari membuat banyak orang tergesa-gesa, dan akhirnya tidak sarapan. Bahkan menurut penelitian 1 dari 3 orang tak sarapan karena alasan terburu-buru.

Kesimpulan tersebut didapatkan para peneliti setelah mengamati sekitar 2000 orang di Inggris. Seperti dilansir dari Dailymail, survei tersebut dilakukan oleh perusahaan Philips, yang meneliti soal kebiasaan makan orang Inggris.

Dari penelitian tersebut dihasilkan jika 1 dari 3 orang dewasa terbiasa untuk tidak sarapan. Alasannya adalah waktu yang sempit, dan mereka harus mengejar kereta ataupun bus sekolah anak-anak. Akhirnya, sarapan dikorbankan. Jika tak ada makanan siap santap yang didapatkan, maka mereka harus menahan lapar hingga waktu makan siang tiba.

Dalam penelitian itu, didapatkan hasil jika 30% orang di Inggris sarapan di dalam kereta. Bahkan para peneliti juga mendapatkan fakta menarik, jika hampir 70% responden mengaku tidak pernah sarapan bersama keluarganya di satu meja. Para responden beralasan jika membuat sarapan dan memakannya menghabiskan waktu sekitar 8,5 menit.

Kita adalah bangsa yang selalu melewatkan sarapan dan kebiasaan berkumpul bersama keluarga di pagi hari juga turut musnah. Secangkir teh dan selembar roti menjadi pilihan yang lebih terjangkau, kata Tina Withington dari Philips.

(flo/odi) Install Aplikasi "Makan di Mana" GRATIS untuk smartphone Anda, di sini.

No comments:

Post a Comment