Friday, September 28, 2012

Sluuurp! Manakah Froyo yang Paling Dingin Lembut dan Segar?


Rekomendasi Redaksi

Fitria Rahmadianti - detikFood Jakarta - Frozen yogurt sering menjadi pilihan bagi mereka yang ingin ngemil tanpa rasa bersalah. Rasanya dingin, asam manis, dan lumer di mulut. Makin enak kalau ditambah topping buah segar, buah kalengan, cokelat, dan mochi. Pantas saja cemilan ini jadi favorit para remaja!

Frozen yogurt terlihat mirip es krim, teksturnya lembut dan setengah beku. Froyo atau frozen yogurt ini dibuat dari dari susu, pemanis, lemak susu, kultur yogurt (misalnya Lactobacillus bulgaricus and Streptococcus thermophilus), perasa, serta pewarna.

Padatan susu mengandung laktosa yang manis dan protein agar tekstur froyo jadi lembut dan tak mudah meleleh. Gula tak hanya berfungsi sebagai pemanis, tetapi juga untuk menambah volume bahan padat dalam yogurt sehingga teksturnya halus dan butiran esnya sangat lembut. Sementara itu, lemak susu berfungsi membuat yogurt terasa creamy.

Gelatin, guar gum, karagenan, dan sejenisnya berguna untuk menstabilkan yogurt agar membentuk emulsi yang kental. Bahan penstabil ini mengurangi kristalisasi dan meningkatkan suhu leleh yogurt. Tujuannya adalah agar rasa lembutnya tetap konsisten meski mengalami perubahan suhu.

Di Indonesia, gerai khusus frozen yogurt tumbuh subur di mal-mal. Umumnya pembeli hanya bebas mengambil topping, mulai dari buah-buahan hingga biskuit. Namun, adapula merek frozen yogurt yang membebaskan konsumen menuang sendiri dengan kuantitas, pilihan rasa, serta topping yang diinginkan.

Heavenly Blush, Red Mango, dan Sour Sally merupakan tiga nama besar dalam dunia frozen yogurt di Indonesia. Heavenly Blush dan Sour Sally merupakan merek lokal, sementara Red Mango berasal dari Amerika Serikat.

Di ketiga tempat ini, frozen yogurt dan topping-nya diambilkan oleh pelayan. Pelanggan tinggal memilih ukuran cup, varian, dan topping yang diinginkan. Jejeran sofa dan interior berwarna cerah membuat remaja dan dewasa muda betah nongkrong di sini. Detikfood mencoba frozen yogurt original dengan ukuran cup terkecil dan topping mangga di ketiga gerai ini.

Heavenly Blush mematok harga Rp 24.000,00 untuk small cup dengan satu topping. Rasa frozen yogurtnya agak asam namun segar. Teksturnya padat mulus dan tak cepat meleleh. Wadahnya yang lebar dan pendek tak dipadati yogurt yang juga tidak begitu munjung isinya. Topping mangganya banyak, manis, namun agak terlalu masak.

Frozen yogurt Red Mango lebih mahal, yakni Rp 30.000. Saat dicicip, frozen yogurtnya tidak asam dan terjejak aroma manis vanila. Teksturnya cukup padat, tak cepat lumer, namun tidak semulus milik Heavenly Blush. Bentuk dan ukuran wadahnya sama dengan Heavenly Blush, namun isinya lebih penuh dan munjung. Topping mangganya cukup banyak dan manis.

Di antara yang lain, Sour Sally paling mahal (Rp 36.000). Bagaimanapun juga, harganya dapat dimaklumi karena cup-nya paling tinggi dan mendapat dua topping. Meski isinya lebih banyak dan munjungnya paling tinggi dibanding yang lain, cup-nya tak diisi hingga padat.

Frozen yogurt-nya agak asam seperti punya Heavenly Blush. Namun, yang ini teksturnya kurang padat sehingga mudah meleleh. Potongan mangganya lebih kecil namun kematangan dan manisnya pas.

Detikfood paling menyukai frozen yogurt milik Red Mango karena tidak asam. Cocok bagi Anda yang menyukai makanan manis. Namun, bagi penyuka rasa asam segar, Anda bisa memilih Heavenly Blush atau Sour Sally. Sluuurp... Dingin-dingin lembut!

Heavenly Blush

Pondok Indah Mall 2, lantai 3, Jakarta Selatan

Pluit Village, lantai GF, Jakarta Utara

Plaza Indonesia, lantai 2, Jakarta Pusat

Mal Kelapa Gading 3, lantai 2, Jakarta Utara

Central Park, lantai LG, Jakarta Barat

Red Mango

Mal Taman Anggrek, lantai 4, Jakarta Barat

Emporium Pluit, lantai GF, Jakarta Utara

Grand Indonesia, West Mall, lantai LG, Jakarta Pusat

Pondok Indah Mal 2, lantai LG, Jakarta Selatan

Gandaria City, lantai LG, Jakarta Selatan

Sun Plaza, lantai LG, Medan

Tunjungan Plaza, lantai LG, Surabaya

Sour Sally

PX Pavilion Mall, lantai UG, Jakarta Barat

Mall Taman Anggrek, lantai 3, Jakarta Barat

Senayan City, lantai LG, Jakarta Selatan

Pacific Place Mall, lantai LG, Jakarta Selatan

Grand Indonesia, West Mall, lantai LG, Jakarta Pusat

Central Park Mall, lantai L, Jakarta Barat

Plaza Semanggi, Jakarta Selatan

Emporium Pluit Mall, Jakarta Utara

La Piazza, Jakarta Utara

Mall Puri Indah, Jakarta Barat

Mall Pondok Indah 1, Jakarta Selatan

FX Lifestyle X'nter, lantai F4, Jakarta Selatan

Pejaten Village, lantai GF, Jakarta Selatan

Plaza Indonesia, lantai B, Jakarta Selatan

Supermall Karawaci, lantai LG, Tangerang

La Codefin, lantai GF, Jakarta Selatan

Summarecon Mall Serpong, Down Town Walk, Tangerang

(fit/odi) Install Aplikasi "Makan di Mana" GRATIS untuk smartphone Anda, di sini.

No comments:

Post a Comment