Monday, November 26, 2012

Perayaan Thanksgiving Pecahkan Rekor Instagram


Fitria Rahmadianti - detikFood Jakarta - Thanksgiving tahun ini merupakan hari paling padat di Instagram. Ternyata, para penggunanya beramai-ramai memajang foto hidangan dan perayaan Thanksgiving. Saking ramainya, rekor Instagrampun terpecahkan!

Di Amerika Serikat, Thanksgiving dirayakan pada Kamis keempat di bulan November. Keluarga dan teman berkumpul untuk bersantap bersama, mirip dengan Lebaran di Indonesia. Berbagai hidangan disajikan di hari istimewa tersebut, termasuk kalkun yang menjadi elemen penting.

Ada makanan, ada ponsel dan kamera yang siap memotret. Makanya, pada hari di mana makanan melimpah, Instagram sebagai aplikasi berbagi foto dibanjiri dokumentasi perayaan Thanksgiving. Selebriti seperti Oprah Winfrey dan Mariah Careypun memasang fotonya sedang memasak hidangan Thanksgiving.

Pada Kamis (22/11/12), lebih dari 10 juta foto dengan caption terkait Thanksgiving diunggah ke Instagram. Bahkan, pada pukul 12:40 waktu setempat atau saat makan siang, angka ini mencapai puncaknya. Terpantau ada 226 foto Thanksgiving per detik!

Menurut blog Instagram (23/11/12), angka ini memecahkan semua rekor yang pernah ada di Instagram. Foto yang diunggah saat Thanksgiving meningkat lebih dari dua kali lipat dibanding hari sebelumnya.

Situs Design&Trend (24/11/12) mengabarkan bahwa terakhir kali terjadi kenaikan aktivitas di Instagram adalah pada pemilihan presiden AS. Saat itu, ada 100.000 foto bertanda IVoted dan 150.000 foto berketerangan election2012.

Saat badai Sandy melanda West Coast, ada 10 foto diunggah ke Instagram per detik. Diperkirakan, rekor baru akan terpecahkan saat Natal dan Tahun Baru nanti.

(fit/odi) Install Aplikasi "Makan di Mana" GRATIS untuk smartphone Anda, di sini.

No comments:

Post a Comment