Friday, September 7, 2012

Ayam Panggang Ini Berisi Kokain Bernilai Rp.1.4 M!


Flora Febrianindya - detikFood Jakarta - Ada banyak cara yang dilakukan para pengedar obat-obatan terlarang untuk menyelundupkan narkotika. Seperti yang terjadi di Lagos, Nigeria. Polisi menemukan adanya kokain yang disembunyikan di dalam perut ayam panggang.

Kokain yang diperkirakan bernilai Rp. 1,4 miliar tersebut disembunyikan oleh seorang mekanik asal Nigeria yang berdomisili di Brazil. Vincent Chegini Chinweuwa kedapatan membawa kokain ini saat baru tiba di bandara Lagos dari Sao Paolo. Ia ditangkap karena membawa 2,6 kg kokain senilai Rp. 1,4 miliar.

Informasi tersebut dituturkan oleh Mitchell Ofoyeju, juru bicara National Drug Law Enforcement Agency. Menurutnya, kokain tersebut disembunyikan dalam kemasan berbentuk bulat yang dibungkus dalam alumunium foil berisi roasted chicken atau ayam panggang. Dikatakan Mitchell, Vincent melakukan perbuatan ini karena alasan ingin mendapatkan materi berlimpah dalam waktu singkat.

Seperti dilansir dari Huffingtonpost, Nigeria merupakan lokasi utama pengiriman obat-obatan terlarang dari kawasan Amerika Latin ke Eropa ataupun Amerika. Namun kini bandara setempat telah mengalami peningkatan sistem keamanan yang lebih berkualitas.

(flo/odi) Punya makanan favorit saat Ramadan & Lebaran? Ceritakan dengan menarik & lengkap di sini . Raih Grand Prize Mixer Kitchen Aid untuk cerita yang paling banyak di LIKE.

No comments:

Post a Comment