Thursday, September 13, 2012

Sulit Tidur? Minumlah Dream Waters!


Deani Sekar Hapsari - detikFood Jakarta - Sulit tidur bisa menjadi gangguan kesehatan yang serius. Banyak cara dilakukan untuk bisa membuat tidur lebih nyenyak. Sebelum menelan pil tidur, minumlah minuman yang enak ini. Minuman yang dibuat dengan zat khusus ini bisa membuat Anda terlelap secara alami.

Seperti khasiatnya, minuman ini dinamakan Dream Waters, diciptakan oleh perusahaan Dream Product. Minuman yang memiliki nol kalori ini mengandung bahan alami yang telah terbukti dapat membantu tubuh lebih santai sehingga bisa cepat terlelap.

Menurut website resmi Dream Waters, teknik ini lebih menghasilkan efek mengantuk lebih cepat dibandingkan dengan cara-cara lainnya. Air ini juga tidak mempunyai kandungan bahan kimia yang membuat ketergantungan seperti di dalam obat tidur lainnya.

Kandungan di dalam Dream Waters ini antara lain gamma amino bulyric acid yang membantu tubuh menjadi santai dan menurunkan kegelisahan sebelum tidur. Melatonin membantu tubuh menentukan waktu tidur alami dan bangun lebih segar. Juga 5 HTP yang membantu produksi melatonin dan menghasilkan kualitas tidur yang baik.

Dream Waters tersedia dalam tiga rasa, Snoozeberry dengan rasa buah delima dan blueberry, Lullaby Lemon dengan rasa lemon sedikit campuran teh, dan Pineapple PM dengan rasa nanas. Minuman ini dianjurkan diminum sebotol beberapa saat sebelum tidur, seperti minum air biasa.

Dengan isi botol 74 ml, minuman ini bisa dibawa untuk perjalanan panjang atau bepergian. Produk ini dijual dengan berbagai varian paket, yakni paket isi 6 buah seharga Rp 191.500, isi 12 buah Rp 373.500, dan isi 24 buah Rp 689.800.

(fit/odi) Punya makanan favorit saat Ramadan & Lebaran? Ceritakan dengan menarik & lengkap di sini . Raih Grand Prize Mixer Kitchen Aid untuk cerita yang paling banyak di LIKE.

No comments:

Post a Comment