Thursday, September 6, 2012

Waffle Chip Dippers, Nachos yang Dingin Manis


Deani Sekar Hapsari - detikFood Jakarta - Bosan dengan suguhan es krim cone atau es krim di dalam mangkuk? Cobalah es krim Baskin-Robbins terbaru yang diperkenalkan di Amerika. Cara menyantapnya unik. Kepingan wafel yang renyah dicocol ke dalam es krim seperti nachos.

Baskin-Robbins, jaringan produsen es krim global didirikan oleh Burt Baskin dan Irv Robbins pada tahun 1945. Jumlah toko Baskin-Robbins saat ini hampir 7000 toko di 50 negara dengan lebih dari 1000 varian rasa yang diciptakan. Selain es krim, Baskin-Robbins juga menyediakan varian milkshake sampai ice cream cake.

Waffle Chip Dippers terdiri dari es krim vanila lembut khas Baskin-Robbins dengan topping sirup cokelat, potongan snickers, dan taburan cokelat M&M. Disajikan bersama 6 potongan wafel dan wafer cokelat renyah bentuk segitiga untuk dicolek ke es krim.

Konsep ini sendiri terinspirasi dari hidangan nachos, yakni hidangan khas Mexico berupa potongan keripik jagung dengan saus celup berupa potongan tomat segar. Konsep tersebut diterapkan pada makanan penutup karena bisa memberi daya tarik pencinta es krim.

Menurut website Baskin-Robbins, dessert ini akan hadir pada akhir September dengan harga sekitar Rp 29.000. Tiap prosinya mengandung 500 kalori, 20 gram lemak, 55 gram gula, dan 11 gram protein. Promo es krim ini mengusung slogan 'Think Nachos Only Cooler'.

(fit/odi) Punya makanan favorit saat Ramadan & Lebaran? Ceritakan dengan menarik & lengkap di sini . Raih Grand Prize Mixer Kitchen Aid untuk cerita yang paling banyak di LIKE.

No comments:

Post a Comment