Wednesday, November 14, 2012

Cream Cake Sepanjang 1200 Meter Pecahkan Rekor Dunia


Flora Febrianindya - detikFood Jakarta - Toko kue ini punya cara istimewa untuk memperingati hari jadinya. Bukan cuma selebrasi biasa, namun perayaannya bahkan mendapatkan pengakuan dari Guiness World Records. Pasalnya, mereka membuat cream cake sepanjang 1200 meter!

Hari Minggu lalu, sekelompok chef berkumpul untuk membuat cream cake istimewa. Tak tanggung-tanggung, panjangnya mencapai 1200 meter. Terbuat dari cake yang diberi krim vanila dan cokelat di sepanjang kuenya. Ada juga selai strawberry yang dioleskan di seluruh permukaan kue.

Dalam video yang ditayangkan di www.fox19.com (12/11/2012), tampak para chef dari beragam usia dengan cermat membuat kue ini. Perlu ketrampilan dan kesabaran untuk membuatnya. Di atas meja panjang di suatu ruangan, cake ini sukses dibuat dengan tampilan yang menggugah selera!

Untuk membuat cake sepanjang itu, digunakan bahan gula, krim dan tepung dengan jumlah fantastis. Cake ini kemudian dijual perpotong, dan hasil penjualan disumbangkan untuk membantu biaya penelitian kanker payudara.

Menurut www.worldacademy.com, kue ini berhasil memecahkan rekor sebelumnya yang dilakukan tahun 1992. Tak hanya cream cake, namun ada juga aneka jenis makanan lain yang sukses memecahkan rekor dunia. Di antaranya falafel , cheeseburger , cappucino , mashed potato , juga lollipop .

(flo/odi) Install Aplikasi "Makan di Mana" GRATIS untuk smartphone Anda, di sini.

No comments:

Post a Comment